Header Ads

BOLA ONLINE

Hasil Akhir Pertandingan Bola, Arsenal 3-1 Burnley


Berita Bocoran - Arsenal kembali mengukir kemenangan setelah di dua laga sebelumnya menelan kekalahan. Menghadapi Burnley, The Gunners menang meyakinkan, 3-1, di Emirates Stadium.

Klub London Utara sempat sedikit merosot tatkala tumbang dari Southampton akhir pekan lalu dan disingkirkan Tottenham Hotspur di Piala Liga tengah pekan kemarin.

Namun, kini pasukan Unai Emery balik ke trek kemenangan seiring dengan raihan tiga poin di laga kontra Burnley.

Dengan demikian, Arsenal sekarang memiliki poin yang sama dengan Chelsea selaku penguasa posisi empat besar, yakni 37 poin.

Ada pun Burnley kian terpaku di zona degradasi atau peringkat ke-18 dengan menghimpun 12 angka dari 17 pertandingan.

POKER ONLINE Tanda-tanda kemenangan Arsenah sudah terlihat ketika laga berjalan seperempat-jam. Tuan rumah membuka keunggulan melalui aksi Piere-Emerick Aubameyang, yang memaksimalkan sodoran matang Sead Kolasinac.

Keunggulan 1-0 ini bertahan sampai kedua tim memasuki ruang istirahat.

Seusai interval, Arsenal semakin meningkat. Babak kedua baru berusia tiga menit, Aubameyang mencetak brace. Kali ini, Alexandre Lacazette mengkreasi untuk memudahkan penyerang internasional Gabon itu mengemas gol kedua.

Menginjak menit ke-63, Arsenal sedikit lengah ketika kerja sama antara Kevin Long dan Ashley Barnes diakhiri dengan gol oleh nama terakhir. Skor kini 2-1.

Alih-alih bangkit, Arsenal masih terlalu superior bagi tim tamu. Memasuki injury-time atau tepatnya di menit ke-90+1, penyelesaian akhir dari Alex Iwobi menghadirkan keunggulan 3-1 bagi Arsenal.

Sampai wasit meniup peluit panjang, kepemimpinan skor 3-1 Arsenal tak terbantahkan.

Susunan Pemain:

Arsenal: Bernd Leno; Ainsley Maitland-Niles, Sokratis Papastathopoulos, Nacho Monreal, Sead Kolasinac; Matteo Guendouzi, Mohamed Elneny, Grant Xhaka; Mesut Ozil; Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang.

Burnley: Joe Hart; Phil Bardsley, Kevin Long, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jeff Hendrick, Jack Cork, Ashley Westwood; Ashley Barnes, Chris Wood.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.